PERANCANGAN BASIS DATA - TRANSFORMASI

 

Assalamualaikum wr. wb, semua.

Kali ini saya akan mencoba merangkum topik mengenai TRANSFORMASI. Ada beberapa bahasan dalam topik ini, diantaranya :

·         Pengertian Transformasi dalam konteks basis data

·         Aturan Transformasi Umum / Dasar

·         Transformasi Entitas Lemah

·         Transformasi Relasi Tunggal

·         Transformasi Relasi Multi-Entitas (N-ary Relation)

·         Implementasi pada :

o   Relasi Ganda (Redundant)

o   Agregasi

o   Spesialisasi

o   Generalisasi

 

A.    Pengertian Transformasi

Transformasi : sebuah perubahan lengkap (menyeluruh) dalam tampilan atau karakter dari sesuatu, terutama untuk tujuan peningkatan (dictionary.cambridge.org).

Dari sini kita bisa memahami transformasi dari segi basis data, tepat nya transformasi bentuk ERD klasik menjadi bentuk basis data fisik (model tabel), yaitu perubahan ERD sebagai dasar logika basis data yang sederhana ke dalam bentuk tabel sebagai komponen utama pembentuk basis data. Contohnya atribut pada entitas dalam ERD akan dinyatakan sebagai kolom / field pada tabel entitas dalam model tabel ini.

Berdasarkan abstraksi data, pemetaan model data pada ERD yaitu di level konseptual akan di ubah menjadi model basis data fisik yaitu di level fisik.

B.     Aturan Transformasi Umum / Dasar

Aturan umum ketika model data ERD diubah menjadi model basis data fisik meliputi :

1.      Tiap himpunan entitas di gambarkan dalam bentuk tabel.

(codeoke.blogspot.com)

2.      Relasi 1:1 yang menghubungkan 2 himpunan entitas akan digambarkan ke bentuk penyertaan atribut-atribut relasi ke tabel yang mewakili salah satu dari kedua himpunan entitas.

(dinus.ac.id)

3.      Relasi 1:N yang menghubungkan 2 himpunan entitas akan digambarkan dalam bentuk penyertaan atribut kunci dari entitas pertama (1) ke tabel yang mewakili entitas kedua (N) sebagai atribut tambahan.

(dinus.ac.id)

4.      Relasi M:N yang menghubungkan 2 buah himpunan entitas, akan digambarkan dalam bentuk tabel khusus yang memiliki foreign key yang asalnya dari atribut key dari himpunan entitas yang dihubungkannya.

(dinus.ac.id)

C.     Transformasi Entitas Lemah

Entitas Lemah & Sub Entitas pada ERD di transformasi ke bentuk tabel serupa dengan Entitas Kuat. Perbedaan nya adalah jika Entitas Kuat bisa menjadi tabel utuh (tidak melihat relasi dengan entitas lain), maka pada Entitas Lemah & Sub Entitas tabel nya harus menyertakan atribut key dari Entitas Kuat yang berelasi dengannya.

(dinus.ac.id)

D.    Transformasi Relasi Tunggal

Pada Relasi Tunggal, transformasi dilakukan dari / ke himpunan entitas yang sama dalam ERD, tergantug derajat relasinya.

Pada relasi 1:M dapat diimplementasikan melalui penggunaan field key 2 kali untuk penamaan yang berbeda.

(dinus.ac.id)

Pada relasi M:N, implementasi nya dengan membuat tabel baru yang merepresentasikan relasinya. Jadi tabel baru memiliki field semua atribut relasi (jika ada) ditambah atribut key himpunan entitasnya.

(dinus.ac.id)

E.     Transformasi Relasi Multi-Entitas (n-ary Relation)

Umumnya relasi n-ary yang menghubungkan > 2 entitas akan digambarkan sebagai tabel baru, dengan representasi perlibatan himpunan entitas.yang dibuat dalam tabel terpisah. Namun jika pada relasi yang menghubungkan N himpunan entitas, maka kita dapat pastikan derajat relasi sebagian diantara (N-1) himpunan entitas dengan suatu himpunan entitas (misalnya P) adalah 1:M, maka relasi tadi tidak perlu digambarkan sebagai sebuah tabel khusus dan atributnya cukup ditempelkan pada himpunan entitas P.

(dinus.ac.id)

(dinus.ac.id)

F.      Implementasi pada :

a.       Relasi Ganda (Redundant)

Implementasi ditinjau pada masing-masing relasi tanpa terikat satu sama lain berdasarkan derajat relasi di masing-masing relasi itu.

(dinus.ac.id)

(dinus.ac.id)

Keterangan :

·         Kode_dos : atribut tambahan untuk representasi relasi mengajar

·         Tabel Menguasai : tabel khusus untuk representasi relasi menguasai

b.      Agregasi

(dinus.ac.id)

(dinus.ac.id)

c.       Spesialisasi


(dinus.ac.id)

d.      Generalisasi

(dinus.ac.id)

 

Sumber awal materi :

·         https://dictionary.cambridge.org/dictionary/english/transformation

·         https://dinus.ac.id/repository/docs/ajar/9.materi_ERD__.pdf

·         https://dinus.ac.id/repository/docs/ajar/Dtbs_5_Transformasi_Model_Data_ke_Basis_data_Fisik.pdf

Semua gambar adalah milik pembuat :

·         https://dinus.ac.id/repository/docs/ajar/9.materi_ERD__.pdf

·         https://dinus.ac.id/repository/docs/ajar/Dtbs_5_Transformasi_Model_Data_ke_Basis_data_Fisik.pdf

http://codeoke.blogspot.com/2012/10/transformasi-ke-Basis-data-fisik.html

Komentar

Postingan Populer